PR Campaign AXIS Esports Labs Yogyakarta

Sebagai PR agency terpercaya di Indonesia, Genaya Public Relations dipercaya oleh AXIS dan EVOS untuk menghandle PR campaign AXIS Esports Labs Yogyakarta. Acara yang diselenggarakan selama dua hari dari tanggal 18 – 19 Mei 2024 lalu ini, ternyata mendapatkan respon positif dari anak-anak muda pecinta gamer. Hal ini terbukti dari ribuan peserta yang mengikuti kegiatan tersebut di Sleman City Hall, Yogyakarta.

1. Rangkaian Acara AXIS Esports Labs Yogyakarta

AXIS Esports Labs sendiri merupakan rangkaian acara kolaborasi antara perusahaan Telekomunikasi AXIS dengan EVOS sebagai salah satu klub esports terkemuka di Indonesia. AXIS Esports Labs with EVOS menjadi sebuah festival esports yang mewadahi para fans atau pecinta gamer dari komunitas tertentu untuk berkoneksi, berkumpul, dan berkompetisi.

Untuk acara di Yogyakarta sendiri, AXIS Esports Labs menyuguhkan serangkaian aktivitas yang mendekatkan pecinta gaming berkumpul bersatu, mulai dari turnamen Mobile Legends dengan total hadiah Rp30 juta, Fun match & By 1 yang berkesempatan memenangkan koleksi EVOS Goods, serta sesi meet & greet dan aktivitas tanda tangan eksklusif.  

“Antusias dari AXIS dan EVOS kini berlanjut ke kota pelajar yakni Yogyakarta, salah satu kota dengan animo anak muda yang cukup besar khususnya dari EVOS Fams dan pengguna AXIS yang sangat ramai,” ungkap Tony Tham, selaku Head of Commercial EVOS.

Melalui acara kolaborasi antara AXIS dan EVOS ini, diharapkan menjadi penggerak adanya berbagai aktivasi untuk audiens gaming yang lebih beragam lagi di cakupan D.I. Yogyakarta dan Jawa Tengah. 

AXIS Esports Labs tidak hanya menghadirkan turnamen, tetapi juga menyediakan momen langka seperti acara nonton bareng (nobar) pertandingan esports. Audiens diajak nobar laga pertandingan EVOS Glory melawan Onic yang dilaksanakan secara eksklusif dan spesial hanya dalam acara ini.

“AXIS selalu menyambut dengan penuh sukacita setiap aktivitas seperti AXIS Esports Labs di kota Yogyakarta ini, yang secara maksimal dapat membangun kedekatan kami sebagai penyedia layanan telekomunikasi kepada generasi muda,” ujar Yudith Sabrina , Head Of Sales Central Java 2 Central.

2. Peran Genaya Public Relations

Dibalik acara AXIS Labs Esports di Yogyakarta yang sukses digelar, ternyata terdapat peran dari Genaya Public Relations dalam menciptakan PR campaign untuk mendukung event tersebut. Buat kamu yang penasaran dengan layanan apa saja yang digunakan oleh AXIS dan EVOS sebagai klien Genaya PR, yuk kita simak informasinya berikut ini!

  • Strategic Communications

Untuk mendukung acara AXIS Labs Esports kali ini, Genaya PR membantu dalam hal strategic communications. Genaya PR memberikan panduan yang tepat bagi AXIS dan EVOS mengenai strategi PR dan komunikasi untuk menyampaikan nilai-nilai perusahaan / brand dalam acara AXIS Labs Esports kali ini. Salah satunya dengan menentukan talking points untuk setiap spokesperson, sesuai goals yang ingin dicapai dari acara tersebut. 

  • Media Relations

Bukan hanya strategic communications, tetapi Genaya PR juga menghandle media relations pada acara tersebut. Dengan memanfaatkan jaringan jurnalis  yang sangat luas, Genaya PR mampu mengundang media-media terkemuka untuk hadir dan meliput secara langsung acara AXIS Labs Esport di Yogyakarta. Selain itu, Genaya PR juga menghandle media assistance dan doorstop interview selama event berlangsung.

  • Press Release atau Siaran Pers

Untuk mendukung PR campaign ini, Genaya PR juga menghandle pembuatan press release dengan news value yang tinggi dan key messages sesuai acara tersebut. Selain pembuatannya, Genaya PR juga menangani pendistribusian press release tersebut ke seluruh media-media nasional dan lokal terkemuka. Dengan begitu, pesan dalam acara tersebut juga dapat tersampaikan kepada publik.


Ada informasi tambahan juga nih, Genaya PR nggak cuma handle PR campaign AXIS Labs Esport di Yogyakarta aja lho! Akan tetapi, Genaya PR juga handle seluruh rangkaian acara kolaborasi AXIS dan EVOS di seluruh kota, yakni Surabaya, Palembang, Pontianak, Malang, dan Makassar.

Buat kamu yang sedang membutuhkan public relations agency untuk menghandle kegiatan PR campaign perusahaan atau brand, Genaya PR siap membantunya! 

Tunggu apalagi, yuk hubungi Genaya PR sekarang buat konsultasi kebutuhan PR perusahaan atau brand kamu!

Share this Article
Chatelia
Chatelia
Articles: 67